PadaMu Ku Memohon

Wednesday, July 18, 2007
Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu dengan keyakinan bahwa hanya milikMu segala puji. Tiada sembahan yang haq disembah selain Engkau. Maha Pelimpah Karunia, pencipta langit dan bumi. Wahai yang memiliki segala kebesaran dan kemuliaan.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu dengan persaksian kami bahwa tiada sembahan yang haq selain Engkau, yang Mahaesa, yang dituju dalam segala permohonan, yang tidak beranak dan tidak diperanakkan, dan tiada seorang pun yang setara denganMu.

Ya Allah...

Kami memohon dengan mengimani seluruh asmaMu yang indah, yang jika Engkau diseru denganya Engkau menyambut, dan jika Engkau dimohon dengannya Engkau memberi.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu kiranya Engkau beri kami ampunan atas dosa–dosa kami, dosa–dosa kedua orangtua kami, dan dosa orang–orang Islam, laki–laki dan perempuan, yang masih hidup di antara mereka dan yang sudah meninggal.

Ya Allah...

Dengan ilmuMu terhadap yang ghaib, dan dengan kemahakuaasaanMu atas seluruh makhlukMu. Tetap hidupkanlah kami selama Engkau mengetahui bahwa hidup adalah lebih baik bagi kami. Dan matikanlah kami jika Engkau mengetahui bahwa mati adalah lebih baik bagi kami.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu, rasa takut kepadaMu disaat tidak dilihat orang dan disaat dilihat orang.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu kenikmatan yang tiada habisnya, dan kesenangan batin yang tiada putusnya.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu rasa ridha setelah datang qadha (keputusaMu), dan rasa kesejukan hidup setelah mati. Dan kami mohon kepadaMu kelezatan memandang wajahMu yang mulia, dengan tanpa mengalami kesengsaraan yang bermudharat, dan tanpa mengalami ujian yang mengakibatkan kesesatan.

Ya Allah...

Hiasilah kami dengan hiasan Iman, dan jadikanlah kami penunjuk jalan yang tetap berjalan pada jalanMu.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu untuk melakukan segala kebaikan, meninggalkan segala kemungkaran, dan mencintai orang–orang miskin. Dan kami memohon kepadaMu agar Engkau melimpahkan maghfirah dan rahmat kepada kami.

Ya Allah...

Cukupilah kami dengan rezki dariMu yang halal, untuk tidak tamak terhadap yang Engkau haramkan. Dan berilah diri kami rasa kaya dengan karuniaMu untuk tidak berkebutuhan kepada selain Engkau.

Ya Allah...

Karuniakanlah kami ketakwaan diri, dan sucikanlah ia, Engkaulah sebaik–baik yang yang menyucikan, Engkaulah pembimbing dan pemelihara.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu kecintaan kepadaMu, kecintaan kepada orang–orang yang mencitaiMu, dan kecintaan kepada perbuatan yang mendekatkan kepada cintaMu.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu dengan seluruh asma yang Engkau miliki. Yang Engkau namakan diriMu dengan asma itu, atau Engkau wahyukan Asma itu dalam kitabMu. Kiranya Engkau jadikan Al–Qur'an yang agung tanaman yang subur di ladang hati kami, dan penyirna kesedihan kami, serta sebab sirnanya keresahan dan kedukaan kami.

Ya Allah...

Kami mohon kepadaMu kebaikan seluruh dunia dan di akhirat kelak.

Ya Allah...

Kami berlindung kepadaMu dari ilmu yang tidak bermanfaat, hati yang tidak tunduk kepadaMu, dan mata yang tidak mementeskan air mata karena takut kepadaMu, serta do'a yang tak berkenan dariMu.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu keteguhan dalam melaksanakan ajaranMu, dan kekuatan tekad untuk menepati jalan petunjuk.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu untuk mensyukuri nikmatMu, dan beribadah (menghambakan) diri dengan baik kepadaMu.

Ya Allah...

Kami memohon kepadaMu hati yang suci dan lisan yang jujur.

Ya Allah...

Perbaikilah agama kami yang ia merupakan benteng bagi urusan hidup kami, perbaikilah urusan dunia kami yang padanya kehidupan kami, dan perbaikilah perkara akhirat kami yang padanya tempat kembali kami. Dan jadikanlah hidup ini sebagai tambahan segala kebajikan, serta jadikanlah mati sebagai keistirahatan (titik henti) bagi kami dari segala kejahatan.

Ya Allah...

Lontarkanlah di hati kami rasa berharap kepadaMu, dan putuskanlah harapan kepada selain Engkau. Kami mohon kepadaMU jiwa yang muthmainnah (tentram damai).

Ya Allah...

Kami mohon kepadaMu kefahaman yang dimiliki oleh para Nabi, dan kekuatan menghafal ilmu sebagaimana yang dimiliki oleh para Rasul dan para malailkatMu.

Tiada sembahan yang haq selain Allah semata, tiada sekutu baginya, hanya miliknya segala kerajaan dan kekuasaan, dan hanya milikNya segala puji, dan Dia Maha kuasa atas segala sesuatu.
 
posted by Desi at 10:18 PM, |

0 Comments: